Tanda-tanda Kehamilan pada Wanita

Tanda-tanda kehamilan pada wanita - Pada awal-awal masa kehamilan wanita bisa saja tidak menyadari kalau dirinya sedang hamil. Namun, ada tanda-tanda tertentu yang dapat dijadikan sebagai indikasi kehamilan. Berikut ini adalah tanda-tanda kehamilan pada wanita.

1. Mual
Mual dapat dipicu oleh adanya peningkatan hormon yang terjadi secara tiba-tiba pada aliran darah. Gejala ini dapat terjadi hingga 6 minggu saat seorang wanita dinyatakan hamil. Gejala ini bisa hilang ketika usia kehamilan memasuki trimester kedua.

2. Rasa lelah yang berlebihan
Rasa lelah yang berlebihan pada wanita hamil disebabkan oleh adanya perubahan hormon dan kinerja organ-organ vital yang membantu pertumbuhan dan perkembangan janin dalam kandungan. Rasa lelah ini biasanya terjadi pada trimester pertama dan bisa hilang ketika usia kehamilan memasuki trimester kedua.

3. Adanya rasa sakit atau nyeri pada payudara
Rasa sakit atau nyeri pada payudara saat hamil dapat disebabkan oleh adanya peningkatan hormon estrogen dan progesteron.

4. Sakit kepala
Sakit kepala memang bisa terjadi pada wanita yang tidak sedang hamil. Namun, akibat dari adanya perubahan hormon yang terjadi di dalam tubuh dan disertai juga perubahan hormon yang terdapat di kepala, hal ini bisa menyebabkan sakit kepala.

5. Sering buang air kecil
Kehamilan bisa ditandai dengan seringnya buang air kecil. Hal ini karena pada masa kehamilan, tubuh memproduksi cairan tambahan untuk janin di dalam kandungan.

6. Ngidam
Tanda ini sudah bukan tanda yang asing lagi bagi wanita. Sudah banyak yang tahu bahwa ngidam merupakan tanda bahwa seorang wanita sedang hamil.

7. Kram
Kram bisa dialami oleh wanita yang sedang hamil. Hal ini karena rahim yang akan merenggang dan membesar saat masa kehamilan.

8. Sakit punggung
Sakit punggung dapat terjadi pada wanita hamil. Hal ini karena beberapa ligamen yang ada di punggung sudah tidak ada.

9. Mengalami perubahan tingkah laku
Wanita hamil bisa mengalami perubahan tingkah laku. Hal ini karena banyaknya hormon-hormon baru yang muncul pada tubuh.

10. Timbulnya bercak darah
Timbulnya bercak darah disebabkan oleh adanya implantasi atau penempelan embrio.

11. Bau badan yang berlebih
Bau badan yang berlebih yang terjadi pada wanita hamil dapat terjadi karena adanya peningkatan hormon yang berebih yang menyebabkan adanya peningkatan kelenjar keringat.

12. Meningkatnya suhu tubuh
Jika terjadi ovulasi, maka suhu tubuh bisa mengalami peningkatan.

13. Sembelit
Sembelit dapat terjadi pada wanita hamil. Hal ini karena adanya peningkatan hormon progesteron yang bisa menyebabkan otot-otot rahim mengalami pengenduran yang juga berakibat pada otot dinding usus yang juga mengalami pengenduran sehingga menyebabkan sembelit.

14. Hasil positif pada tes kehamilan
Penggunaan alat pengetes kehamilan dinilai efektif untuk mengetahui apakah seorang wanita hamil atau tidak. Jika hasilnya positif, itu adalah tanda bahwa seorang wanita hamil.

Itulah tanda-tanda kehamilan pada wanita.

0 Response to "Tanda-tanda Kehamilan pada Wanita"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel